Kepada Yth.
Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka
Salam Pramuka
Bencana, kerusakan lingkungan, terorisme, radikalisme, wabah penyakit, kemiskinan, dan faktor sosial lainnya merupakan salah satu sumber yang menyebabkan munculnya anak bermasalah, baik secara psikologis, ekonomi, sosial, maupun hukum.
Program Ticket to Life (TTL) adalah salah satu upaya untuk ikut serta mengatasi prmasalahan sosial, yang merupakan implementasi Program Pramuka Peduli di tingkat Gugusdepan.
Pramuka sebagai bagian dari masyarakat dapat ikut andil dalam upaya pembinaan anak bermasalah melalui pendidikan kepramukaan di Gugusdepan, yang diwujudkan melalui Program TTL. Dampak dari pelaksanaan Program TTL dapat membantu pemerintah dan masyarakat dalam mengatasi persoalan anak bermasalah.
Dalam rangka meningkatkan kapasitas anggota Gerakan Pramuka yang akan terlibat dalam program TTL, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka bekerjasama dengan WSB-APR SSC akan menyelenggarakan kegialan Workshop Ticket To Life tanggal 14-16 November 2022 di Yogyakarta.
Sehubungan hal tersebut di atas, kami mengharap Kakak dapat menugaskan 1 (satu) orang pembina Pramuka pada kegiatan dimaksud.
Adapun persyaratan peserta sebagai berikut:
- Usia 18-45 Tahun
- Memiliki Kartu Tanda Anggota
- Pembina Pramuka aktif
- Membawa surat tugas/surat rekomendasi dari kwartir daerahnya
- Membayar fee sebesar Rp 750.000,- / orang
- Menunjukkan surat keterangan/sertifikat sudah Vaksin Dosis ke 2
- Membawa Surat Keterangan Sehat dari dokter
- Dapat berkomunikasi secara lisan dan tulisan menggunakan Bahasa Inggris
- Menyiapkan dokumen proposal pengajuan pendanaan Program TTL menggunakan format yang disediakan oleh APR Scout Support Center (terlampir), dan akan dibahas bersama Tim APR SSC tanggal 15 November 2022 malam.
Peserta yang akan mengikuti workshop ini diharapkan mendaftar secara online melalui link https://bit.ly/RegistrasiWorkshopTTL paling lambat tanggal 5 November 2022 pukul 23.59 WB dan sudah harus hadir di lokasi tanggal 13 November 2O22 mulai pukul 13.00 WB.
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Kak Saul Saleky, Andalan Nasional Pengabdian Masyarakat 0823-4698-1 060
Nomor Surat | 1141-00-E |
Tanggal | 22 September 2022 |
Lampiran | – |
Dokumen | Unduh di sini |